Sobat bumi
lovers,
Pernah
mendengar nama sekolah SMK Negeri 2 Metro. Kini SMK Negeri 2 Metro memiliki mesin
pencacah sampah hasil inovasi dari siswa SMK Negeri 2 Metro jurusan mekanisasi
pertanian. Mesin pencacah sampah 3 in 1 ini ditampilkan pada acara pameran
sekolah sobat bumi pada tanggal 20-21 September 2014.
Mesin
pencacah sampah 3 in 1 sangat berguna
terutama pada pengelolahan sampah organik. yang dimaskud 3 in 1 pada mesin
pencacah ini adalah mesin dapat berfungsi mencacah sampah dari yang kasar,
sedang, dan halus. hasil dari pencacahan dapat dimanfaatkan sebagai pupuk
organik yang berguna buat pempupukan tanaman untuk bagian agribisnis tanaman
pangan dan hortikultura (penanaman), selain itu juga sampah yang di komposkan
oleh mesin pencacah ini bermanfaat bagi lingkungan.
Mesin pencacah 3 in 1 ini merupakan mesin yang baru pertama diproduksi, selain itu
mesin ini sangat hemat bahan bakar karena menggunakan v-belt untuk ketiga bagian mesin sebagai
pemisah, pencacah, dan penghalus. Jika anda ingin tahu lebih banyak keunggulan tentang
mesin pencacah sampah 3 in 1 ini silahkan datang ke SMKN 2 Metro, Lampung.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.